Mitra Water

Solusi Kebutuhan dan Perawatan Air Anda

Pompa Semi Jet LEO

Pompa Semi Jet LEO adalah varian pompa yang memiliki konsep kerja yang sesuai untuk air sumur pada pompa sumur dangkal.

Untuk pemesanan produk silakan klik di sini.

Untuk informasi dan pertanyaan lainnya silakan klik di sini.

Kategori: Tag: ,

Pompa Semi Jet LEO

Pompa Semi Jet LEO adalah varian pompa yang memiliki konsep kerja yang sesuai untuk air sumur pada pompa sumur dangkal. Air sumur umumnya bersumber dari pengeboran tanah sehingga kita kenal juga dengan istilah air tanah. Kedalaman sumur dapat beraneka ragam yang mana sekarang lebih cenderung terpengaruh oleh kebijakan lingkungan hidup.

Seperti contoh, pada beberapa kota besar seperti Jakarta salah satunya, pengeboran tanah untuk mendapatkan air sejauh sudah terlarang. Namun, dengan demikian bukan berarti pompa semi jet tidak dapat kita gunakan untuk hal yang lain. Konsep kerja pompa semi jet yang memiliki daya hisap dan dorong, nyatanya masih bisa berfungsi untuk sektor lain.

Salah satunya adalah mesin RO, yang memerlukan pompa semi jet untuk menjalankan fungsi feed pump sebagai pemberi umpan ke pompa tekanan tinggi. Umumnya pompa semi jet memiliki head yang terbilang cukup besar jika hanya untuk mendistribusikan air. Namun, kebutuhan tekanan yang jauh lebih tinggi pada proses filtrasi mesin RO, mengharuskan adanya pompa tekanan tinggi selama proses berjalan.

Pompa Semi Jet LEO

Pompa Semi Jet LEO tersedia dalam beberapa tipe yang dapat menyesuaikan dengan kebutuhan kapasitas dan juga head oleh pengguna. Pengguna umumnya memerlukan jenis pompa semi jet ini untuk kegunaan yang beragam terutama memanfaatkan daya hisap dan juga daya dorong. Berbeda dengan pompa booster, pompa semi jet memiliki daya dorong yang tidak terlalu tinggi, namun daya hisapnya dapat kita andalkan.

Penggunaan pompa pada rumah tangga umumnya menempatkan pompa semi jet ini untuk mengisi air yang berasal dari tandon bawah. Istilah tandon bawah ini lebih terkenal karena umumnya instalasi di Indonesia menggunakan wadah penampungan dari air PDAM. Air PDAM tersebut nantinya berlanjut pada pompa semi jet dan tertampung di tandon atas.

Tandon atas tersebut umumnya berada pada ketinggian tertentu yang berada pada ketinggian yang cukup untuk memanfaatkan tekanan gravitasi. Tekanan gravitasi tersebut berperan dalam mendistribusikan air dari tandon atas. Apabila tidak menggunakan pompa maka air dari PDAM juga bisa langsung terdistribusikan namun umumnya akan bermasalah saat ada pengurangan debit dari PDAM.

Open chat
Ada yang bisa dibantu?
Halo👋
Ada yang bisa kami bantu?