Mitra Water

Solusi Kebutuhan dan Perawatan Air Anda
, , , , , ,

Membranium SWRO KM8040C3M1 High

Membranium SWRO KM8040C3M1 High merupakan membran SWRO dengan fitur high resistance dan high rejection berkapasitas 7.100 GPD.

Untuk pemesanan produk silakan klik di sini.

Untuk informasi dan pertanyaan seputar membran SWRO lainnya silakan klik di sini.

Membranium SWRO KM8040C3M1 High

Membranium SWRO KM8040C3M1 High memiliki ukuran diameter 8 inci dengan kapasitas paling kecil di antara tipe lain dari seri yang sama. Seri high resistance and high rejection dari membran SWRO membranium terbagi ke dalam 3 tipe. Tipe KM8040C1M1 yang memiliki kapasitas paling besar yaitu 8.500 GPD, dan dua tipe lain yang lebih kecil.

Tipe KM8040C2M1 dengan kapasitas 7.600 GPD sedangkan tipe kali ini hanya memiliki kapasitas sebesar  7.100 GPD. Namun, perlu pengguna ingat bahwa, rejection rate dari seri high rejection membran SWRO 8 inci bisa mencapai 99,80%. Tentu dari sisi aspek spesifikasi lainnya, tipe ini sama dengan 2 tipe sebelumnya, baik dari tekanan maupun aspek lain.

Tekanan operasional untuk membran RO berkategori high rejection umumnya berada pada 45-65 bar dan maksimal pada 70 bar. Meski demikian, umumnya mesin SWRO bekerja dengan tekanan 55 bar atau setara dengan 5,5 MPa. Dengan demikian proses reverse osmosis dapat berjalan dengan menghasilkan air yang sudah terkategorikan air tawar.

Membranium SWRO KM8040C3M1 High

Membranium SWRO KM8040C3M1 High bisa menjadi pilihan bagi pengguna yang ingin mendapat hasil air lebih baik daripada tipe standard. Meski tidak terlalu berbeda jauh, namun hal ini akan mempengaruhi urgensi pengolahan lanjutan dari air hasil. Karena adanya fitur high resistance terhadap kondisi TDS hingga 45 g/l, pengguna juga lebih merasa aman, meski melewati perairan dengan kadar garam tinggi.

Kadar garam pada perairan di lautan umumnya berada pada kisaran 30-35 g/l, sementara beberapa area bahkan memiliki kadar hingga 38 g/l. Hal ini tentu tidak termasuk, area dengan kadar garam tinggi seperti laut mati dan semisalnya. Karena kondisi pada area semisal bisa meningkatkan kadar garam normal hingga 10 kali lipat.

Penggunaan membran ini, mampu memberikan masa penggunaan yang lebih lama karena batas maksimum kondisi air baku yang lebih tinggi. Umumnya, membran akan mudah tersumbat dan harus melakukan penggantian mana kala TDS air baku terlalu tinggi. Oleh karena itu, penting pula bagi pengguna untuk bijak dalam memilih unit yang sesuai dengan kondisi di lapangan.