Mitra Water

Solusi Kebutuhan dan Perawatan Air Anda

MAGFORA Magnesium for Agriculture

MAGFORA Magnesium for Agriculture adalah produk untuk kebutuhan pertanian khususnya kebutuhan mineral magnesium pada tanah.

Untuk pemesanan produk silakan klik di sini.

Untuk informasi dan pertanyaan lainnya silakan klik di sini.

Kategori: Tag: ,

MAGFORA Magnesium for Agriculture

MAGFORA Magnesium for Agriculture adalah produk untuk kebutuhan pertanian khususnya kebutuhan mineral magnesium pada tanah. Magnesium merupakan senyawa yang penting bagi tanaman terutama dalam pembentukan zat hijau daun atau klorofil. Zat hijau daun pada tanaman berfungsi sebagai penyerap cahaya matahari khususnya porsi warna biru pada spektrum elektromagnetik.

Sehingga bisa kita bayangkan apabila tanaman kekurangan magnesium, maka zat hijau daun pada tanaman tentu akan terkena efeknya. Jika zat hijau daun pada tanaman bermasalah, tentu tanaman tidak mampu menyerap cahaya matahari dengan maksimal. Jika cahaya matahari tidak terserap secara maksimal, maka proses fotosintesis terganggu yang akan berakhir pada pelemahan kondisi tanaman.

Pelemahan kondisi ini dapat berakibat pada penurunan daya tahan tanaman terhadap serangan penyakit, sehingga tanaman bisa berujung pada kematian. Gagal panen juga bisa berawal dari kekurangan magnesium pada tanah tempat pertumbuhan tanaman, oleh karenanya, terkadang tambahan magnesium menjadi penting. Magnesium merupakan mineral yang baik bagi perkembangan tanaman dan juga mineral penting bagi manusia.

 

MAGFORA Magnesium for Agriculture

MAGFORA Magnesium for Agriculture adalah salah satu solusi bagi pertanian untuk memenuhi kelengkapan nutrisi mineral pada tanaman. Agar tanaman dapat tumbuh secara optimal dan memiliki daya tahan terhadap serangan penyakit defisit magnesium harus kita hindari. Hal ini juga bertujuan untuk mengamankan ketahanan pangan di masa-masa sulit panen, sehingga kita dapat mencapai hasil maksimal.

Kondisi kegagalan panen juga dapat terpengaruh oleh kondisi perubahan iklim yang menyebabkan cuaca ekstrem di beberapa wilayah. Hal ini juga menyangkut kebutuhan tanaman lainnya yaitu air, yang mana air untuk pertanian menjadi konsumsi air paling besar secara global. Ketersediaan air ini juga perlu kita perhatikan, sebab nutrisi tanaman untuk fotosintesis selain tangkapan cahaya matahari juga memerlukan air.

Indonesia yang sebagian besar wilayahnya termasuk dalam iklim tropis, tentu memiliki ragam flora yang hanya dapat bertahan dengan pasokan air yang cukup. Hal ini tentu menjadi tantangan bagi Indonesia, karena saat ini kita juga berhadapan dengan potensi kekeringan. Kekeringan dapat terjadi, salah satunya karena eksploitasi air bersih yang tidak bertanggung jawab, serta polusi dan pencemaran pada sumber air yang tidak terbendung.

Open chat
Ada yang bisa dibantu?
Halo👋
Ada yang bisa kami bantu?