Mitra Water

Solusi Kebutuhan dan Perawatan Air Anda
,

Ukuran Pasir Filter Air

Ukuran Pasir Filter Air umumnya menggunakan ukuran yang berada pada range 8-20 mesh tergantung dari sistem pengolahan dan kondisi air baku.

Untuk pemesanan produk klik di sini.

Untuk informasi dan pertanyaan lainnya klik di sini.

Ukuran Pasir Filter Air

Ukuran Pasir Filter Air umumnya menggunakan ukuran yang berada pada range 8-20 mesh tergantung dari sistem pengolahan dan kondisi air baku. Proses filtrasi menggunakan pasir merupakan cara paling umum dan memiliki efektivitas yang baik untuk mengurangi endapan solid waste. Endapan yang berukuran lebih besar dari pori-pori pasir dapat tersaring pada jenis media ini yang berada pada kisaran 10-20 micron.

Ukuran pori ini semakin kecil dengan ukuran pasir yang lebih halus (lebih dari 20 mesh) maka dapat menambah kerapatan pori. Kerapatan pori ini akan menjadikan air hasil proses filtrasi terhindar dari kontaminasi partikel berukuran lebih halus sehingga air lebih jernih. Namun perlu juga kita pertimbangkan bahwa komponen peniris dari tabung filter umumnya memiliki batasan lebar pada angka 0.2 milimeter.

Dengan demikian, pada saat melakukan backwash, jika media filter lebih kecil dari lebar peniris yang berukuran 0.2 milimeter, maka media bisa ikut terbuang. Hal ini yang menjadikan, penggunaan ukuran range 8-20 mesh menjadi pilihan karena tidak mudah terbuang saat backwash. Terlebih karena umumnya, proses filtrasi menggunakan teknik filter sederhana seperti ini berfungsi sebagai komponen pre-treatment pada sistem pengolahan air.

Ukuran Pasir Filter Air

Ukuran Pasir Filter Air sering menjadi pertanyaan bagi sebagian orang ketika akan mengganti media filter yang sudah lama beroperasi. Penggunaan ukuran 14-20 mesh umumnya sering menjadi pilihan bagi pengguna yang membutuhkan pengganti media filter kolam renang. Sedangkan untuk kebutuhan filtrasi pada sistem pre-treatment atau water treatment secara umum, ukuran 8-16 mesh yang sering menjadi pilihan.

Kami menyediakan, berbagai ukuran pasir silika yang dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan Anda yang beraneka ragam. Meski secara umum pasir silika dalam pengolahan air berperan sebagai media filter, ada beberapa kegunaan lain dari pasir silika. Contohnya pasir silika untuk bahan dasar konstruksi, pasir silika untuk kerajinan, pasir silika untuk perawatan dan banyak lagi.

Kuantitas yang tersedia juga dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan baik dalam jumlah besar maupun untuk kebutuhan skala kecil dan menengah. Kemasan yang tersedia juga dapat Anda sesuaikan dengan kemampuan handling dan kesiapan lokasi penerimaan. Kami menerima pengiriman pasir silika untuk berbagai kebutuhan Anda ke seluruh daerah di Indonesia.

Open chat
Ada yang bisa dibantu?
Halo👋
Ada yang bisa kami bantu?